English | Thai
Chairman
Hitachi melihat betapa pentingnya jaringan kolaborasi dengan calon-calon pemimpin dunia untuk memberdayakan pola pikir inovatif serta teknologi demi kemajuan masyarakat.

Membuat pertumbuhan masyarakat yang cepat dan meningkatkan kualitas hidup dengan Lumada


Yth Para Kolega,


September adalah bulan yang benar-benar luar biasa bagi kita yang bermukim di kawasan ASEAN!


Saya mendapatkan kehormatan menghadiri wawancara dengan Bloomberg dalam acara World Economic Forum di Hanoi. Dalam kesempatan tersebut, saya menyampaikan pendapat saya bagaimana Hitachi turut serta dalam usaha pengembangan kota-kota pintar di Asia, khususnya di sekitar Kawasan sungai Mekong.


Semakin mendekati masa-masa penting Rencana Manajemen Tengah Semester 2018, mari kita tingkatkan kerja sama lebih giat lagi. Seperti yang telah diketahui, Hitachi telah membangun dasar yang kokoh untuk mencapai rencana tersebut dengan mendirikan Lumada Center Southeast Asia pertama pada tanggal 17 September, sebuah moment yang luar biasa bagi kawasan ASEAN. Lumada Center ini terletak sangat strategis di Chonburi, Thailand, pada kawasan Eastern Economic Corridor (EEC), yang memadukan berbagai solusi Internet of Things (IoT) dari seluruh dunia, termasuk Jepang, RRC dan Amerika Serikat. Suatu kehormatan besar bagi kita saat Sekretaris Umum EEC, Dr. Kanit Sangsubhan dan President and CEO Hitachi, Bpk. Toshiaki Higashihara turut hadir dalam peresmian tersebut. Dengan berdirinya Lumada Center, Hitachi berharap dapat meraih pemasukan sebesar 300 milyar yen di Thailand secara khusus dan 700 milyar yen di ASEAN secara umum sampai tahun 2021. Mari kita BERGANDENG TANGAN dan mengarahkan seluruh tenaga dalam mencapai tujuan ini SECARA BERSAMA!


Peluncuran Lumada Center telah melalui sebuah perencanaan yang matang, tepat sebelum acara Hitachi Social Innovation Forum 2018 BANGKOK pada hari berikutnya. Puncak dari acara ini adalah penandatanganan Nota Kesepakatan atau Memorandum of Understanding (MoU) antara SCG Cement-Building Materials Co., Ltd., Hitachi, Ltd. dan Hitachi Asia Ltd. Dengan MoU ini, ketiga perusahaan akan bekerja sama dalam “collaborative creation” untuk pengoptimalan pabrik-pabrik dan pengembangan solusi digital yang menggunakan Lumada. Semua inisiatif tersebut sejalan dengan rencana Hitachi Group dalam mendorong pengembangan solusi digital dan IoT di seluruh dunia.


Komitmen Hitachi untuk berkontribusi bagi dunia melalui pengembangan produk dan solusi canggih tampak jelas dalam langkah-langkah yang diambil oleh pemerintah Thailand untuk mengembangkan sebuah masyarakat yang pintar dan berkelanjutan di kawasan ASEAN.


Perjalanan ini adalah sebuah perjalanan panjang, dan acara tahunan Hitachi Vantara yang baru saja digelar, yaitu NEXT 2018 adalah contoh yang paling tepat. Beberapa hari yang lalu saya berada di San Diego, AS untuk menghadiri NEXT 2018 dengan fokus pada “collaborative creation”. Oleh karena itu, mari kita memusatkan segala pikiran untuk menciptakan sebuah ekosistem yang terdiri dari mitra, konsumen, supplier dan perusahaan teknologi dalam menjawab berbagai "tantangan".


Hitachi melihat betapa pentingnya jaringan kolaborasi dengan calon-calon pemimpin dunia untuk memberdayakan pola pikir inovatif serta teknologi demi kemajuan masyarakat. Komitmen ini akan mendukung Hitachi untuk mendorong pertumbuhan dan kemajuan publik serta meningkatkan kualitas hidup.


Saran Anda sangat diharapkan demi Masa Depan!


Kojin Nakakita
Chairman
Hitachi Asia Ltd.